Doa untuk Orang Sakit Saat Menjenguknya

Kumpulan doa shahih yang dibaca ketika menjenguk atau menziarahi orang sakit.

Kontrol Baca
Tampilkan Bagian

1. Doa Agar Sakitnya Membersihkan Dosa

0 / 1
Arab
لاَ بَأْسَ طَهُورٌ إِنْ شَاءَ اللَّهُ
Latin
Laa ba'sa thahuurun insyaa-allaah.
Terjemah
Tidak mengapa, semoga sakit ini membersihkan (dosa-dosamu), insya Allah.
Sumber
HR. Al-Bukhari. Lihat Fathul Bari 10/118.

2. Doa Memohon Kesembuhan (Dibaca 7x)

0 / 7
Instruksi
Doa ini dibaca sebanyak tujuh kali di sisi orang yang sakit.
Arab
أَسْأَلُ اللَّهَ الْعَظِيمَ رَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
Latin
As-alullaahal 'azhiim, rabbal 'arsyil 'azhiim, an yasyfiyak.
Terjemah
Aku memohon kepada Allah Yang Maha Agung, Tuhan 'Arsy yang agung, semoga Dia menyembuhkanmu.
Keutamaan
Setiap hamba muslim yang mengunjungi orang sakit yang belum tiba ajalnya, lalu ia membaca doa ini tujuh kali, maka orang yang sakit tersebut akan disembuhkan.
Sumber
HR. At-Tirmidzi dan Abu Dawud. Lihat Shahih At-Tirmidzi 2/210.

Bagikan Halaman Ini

WhatsApp Telegram

Dukung Pengembangan

Bantu kami menambah materi dan fitur agar pembaca semakin nyaman. Dukungan Anda sangat berarti.